ORGANISASI PEMBELAJARAN PENERAPAN E-GOVERNMENT DI KOTA MAKASSAR

Authors

  • A. Ali Imran Sadiq Imran Balai Diklat Keagamaan Makassar

Keywords:

Learning organization, E-government dan good government.

Abstract

Learning Organization pada pelaksanaan E-Government Di Kota Makassar, Transisi “masyarakat informasi”, menempatkan unsur manusia dan pengetahuan dalam organisasi sebagai salah satu unsur fundamental bahkan menempatkan peran pengetahuan atau modal intelektual dalam organisasi sebagai elemen penting yang membutuhkan perluasan seperangkat keterampilan yang “keras” (teknologi) dan “lunak” (interpersonal dan komunikasi) secara seimbang. E-government telah menjadi program prioritas instansi pemerintah, baik di pusat maupun daerah di seluruh dunia, yang tidak hanya dipandang sebagai proyek yang menjadi trend di kalangan pemerintah, tetapi mengarah pada bagaimana meningkatkan akuntabilitas, transparansi dan efektifitas serta kualitas pelayanan yang diharapkan dapat bermuara pada terciptanya good government. Lokasi penelitian terletak di kota Makassar. Metode yang digunakan dalam penelitian ini termasuk dalam penelitian deskriptif kualitatif, hasil penelitiannya adalah Pemerintah Kota Makassar menerapkan mekanisme Learning Organization berupa penciptaan dukungan manajemen puncak, pelaksanaan pelatihan dan pengembangan sumber daya manusia berbasis pada kompetensi, pengembangan umpan balik di semua lini serta penyediaan dan pengembangan mis (Sistem Informasi Manajemen) dalam kerangka e-government. Penerapan mekanisme Learning Organization terjadi secara otomatis sebagai akibat dari kebijakan pemerintah pusat dalam mengimplementasikan e-government.

Downloads

Published

08-11-2022

Issue

Section

Articles

How to Cite

ORGANISASI PEMBELAJARAN PENERAPAN E-GOVERNMENT DI KOTA MAKASSAR. (2022). Baruga: Jurnal Ilmiah, 11(2), 27-38. https://baruga.kemenag.go.id/index.php/baruga/article/view/119