PENDIDIKAN ‘AQIDAH TAUHID PADA ANAK DALAM KELUARGA

Authors

  • Yuliarti yuli

Keywords:

Pendidikan , Aqidah Tauhid

Abstract

Di Era Informasi dan Globalisasi, pengaruh liberalisasi dan beragam informasi yang mendunia sampai kesudut-sudut kamar kita, tanpa ada filter yang membuat informasi itu tidak  higeinis untuk dikonsumsi oleh anak-anak kita. Derasnya arus informasi tidak seimbang dengan kekuatan keyakinan dan‘Aqidah  Islam yaitu Aqidah Tauhid yang tertanam dihati anak-anak kita. Sehingga  anak-anak dan remaja  sangat rentan  berubah kepercayaan yakni mempercayai hal-hal yang mereka anggap membawa mereka kepada kebahagiaan dan keselamatan sesaat. Fenetrasi budaya asing yang note benne adalah budaya barat sangat berpotensi menggerogoti keyakinan  anak-anak dan remaja muslim. Siklus kehidupan mereka dinaungi oleh suasana budaya kufur, mulai dari kepercayaan, gaya berpakaian, bahasa, prilaku, makanan, dan gaya hidup yang serba  hedonis, materialistik dan liberal. Untuk menetralisir semua pengaruh tersebut, maka bekal paling utama yang harus diberikan terhadap  anak dan remaja kita dewasa ini  adalah pondasi Islam yaitu Aqidah Tauhid dan memeliharanya yang harus dimulai dari keluarga, karena keluarga adalah merupakan basis utama untuk membekali si anak dalam  berAqidah Tauhid yang benar. Oleh karena itu maka orangtua harus berupaya secara maksimal dengan segala daya dan upaya untuk menanamkan Aqidah Tauhid dan memeliharanya agar anak-anak dan remaja Islam terhindar dari pengaruh-pengaruh buruk yang mendangkalkan  aqidah apalagi hal-hal  yang  merusak aqidah.

Downloads

Published

31-03-2019

Issue

Section

Articles

How to Cite

PENDIDIKAN ‘AQIDAH TAUHID PADA ANAK DALAM KELUARGA . (2019). Baruga: Jurnal Ilmiah, 9(1), 73-86. https://baruga.kemenag.go.id/index.php/baruga/article/view/70